Hasil Persijap vs Persis Babak I Liga 2: Miftahul Hamdi Cetak Gol untuk Laskar Sambernyawa, Skor 1-1

Persis Solo dan Persijap Jepara bermain imang dalam 45 menit pertama pertandingan lanjutan Liga 2, Selasa (5/10/2021) Tersaji di Stadion Manahan, Solo, Persijap Jepara terlebih dahulu mampu membuka keunggulan melalui Iqmal Nur Samsu (17'). Persis Solo yang terkejut atas lesakan Laskar Kalinyamat berusaha untuk menyamakan kedudukan.

Gelombang serangan terus ditebar Beto cs. Hasilnya, pada menit ke 38 Laskar Sambernyawa berhasil menyamakan kedudukan melalui sepakan roket Miftahul Hamdi. Babak pertama ditutup dengan skor imbang 1 1. Persis Solo tampil dominan sepanjang laga dengan variasi serangan yang mereka lakukan.

Sejak menit awal pertandingan, Persis Solo yang bermain di kandangnya sendiri mengambil inisiatif serangan. Digawangi Beto Goncalves, Miftahul Hamdi hingga Heri Susanto, tridente penyerangan Persis ini silih berganti meneror pertahanan Persijap Jepara. Meski menguasai jalannya laga, dalam lima menit awal laga, Persis Solo beberapa kali masih melakukan kesalahan elementer.

Salah umpan hingga kontrol bola yang luput menjdi masalah di awal awal lagai bagi Laskar Sambernyawa. Sedangkan Persijap jepara mencoba untuk bermain aman dengan menguatkan garis pertahanan mereka. Sembari mangatur lini belakang, Ardan Aras dan kolega melakukan serangan balik memanfaatkan kesalahan dari Persis.

Memasuki menit ke 10, Laskar Kalinyamat mulai mengubah pola permainannya. M Ilham dkk memanfaatkan umpan satu dua setuhan di sisi kanan permainan untuk menciptaan peluang. Laga Persijap vs Persis memasuki menit ke 15. Kedua tim mulai menurunkan ritem permainan dengan menoba bersabar dalam merancang serangan. Serangan balik cepat yang dihasilkan Persijap Jepara akhirnya membuahkan hasil pada menit ke 17

Adalah Iqmal Nur Samsu yang berhasil mengoyak jala gawang Wahyu Tri Nugroho. Proses gol Laskar Kalinyamat tak lepas dari kesalahan Abduh Lestaluhu yang telat kembali ke posis kiri pertahanan setelah membantu penyerangan. Menit ke 20 kartu kuning pertama dikeluarkan untuk Persis Solo, M Kanu mendapatkan peringatan dari pengadil pertandingan lantaran melakukan profesional foul.

Switch posisi dilakukan Heri Susanto dengan Miftahul Hamdi. Hersus beralih ke posisi winger kanan, sedangkan Miftahul Hamid mengisi sektor flank kiri. Rapatnya pertahanan Persijap Jepara membuat persis Solo mencoba mengubah pola serangan. Laskar Sambernyawa menocba mengoyak jala gawang Persijap kawalan Harlan melalui sepakan dari luar kotak penalti.

Persis Solo masih belum mendapatkan peluang emas hingga menit ke 30 untuk menyamakan level kedudukan. Laskar Sambernyawa berhasil menyamakan kedudukan di menit ke 38 melalui Miftahul Hamdi Jelang lima menit babak pertama usai, Persis Solo makin ngotot menebar serangan. Namun hingga 45 menit pertama usai, skor 1 1 untuk keunggulan kedua tim.

Harlan Suardi (Gk); Ardan, Ilham Zusril, Crah Angger, M Ilham; Busari, Rian, Nurdiansyah Chaniago; M Aji Kurniawan, Iqmal Nur, Hendrico . Wahyu Tri (Gk); Eky Taufik, Fabiano Beltrame, Rian Maiziar, Abduh Lestaluhu; Arapenta, Delfin Rumbino, M Kanu; Heri Susanto, Miftahul Hamdi, Beto Goncalves.

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *